Sabtu, 05 September 2015

Diary BToPH (1)


Selamat malam :)
Hari ini, 5 September 2015 merupakan hari pertama BtoPH. (agak) beda dengan sebelumnya, hari ini lumayan santai, ga terlalu tegang hehe. Pukul 06.30 kami mulai registrasi dan langsung masuk ke ruang 1 Kesmas. Kegiatan pertama adalah analisis lingkungan. Jadi, di analisis lingkungan ini kami diminta untuk menemukan masalah apa yang dihadapi lingkungan tersebut dan bagaimana cara mengatasinya. Kelompok BIOSTAT  kebagian tempat di lapangan futsal (dekat gazebo). Di  lapangan futsal ini kami menemukan beberapa masalah, antara lain kondisi rumput yang gersang, tidak hijau; sebagian pohon ada yang gundul; tanah tidak rata; masih kurang papan slogan. Untuk solusinya, rumput diberi air secara teratur, dan dipasang papan slogan seperti  ‘jagalah kebersihan’, dll.
Setelah 45 menit berlangsung, kami kembali ke ruangan. Acara selanjutnya adalah penjelasan ISMKMI (Ikatan Senat Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Indonesia) dengan pembicara mba Rizqiyani Khoiriyah. ISMKMI merupakan wadah bagi para mahasiswa Kesehatan Masyarakat di seluruh Indonesia untuk saling berkomunikasi, bertukar informasi, dan banyak kegiatan bermanfaat lainnya. ISMKMI didirikan pada 24 Desember 1991, di Makasar. Pelopornya adalah beberapa universitas, yaitu UNDIP, UNHAS, USU, UI, dan UNAIR.
Setelah selesai, kami pindah ke ruang 4 Kesmas untuk mengikuti kuliah umum dengan judul “Masalah Kesehatan Utama dan Peran Kesehatan Masyarakat di Indonesia” oleh Prof Dr dr Adik Wibowo, M.P.H. Menurut saya beliau wanita yang luar biasa. Kenapa?? Karena diusia beliau yang sudah tidak muda lagi, beliau masih sangat semangat. Pernah menjadi Ketua WHO di Myanmar dan Nepal lhoo.
Setelah mengikuti kuliah umum dan ishoma, kami kembali ke ruangan untuk mendapatkan materi selanjutnya, yaitu 8 bidang yang ada di Kesehatan Masyarakat yang dipaparkan oleh Ibu Siti Masfiah. Karena waktu yang terbatas, bu Fiah hanya menjelaskan beberapa bidang yaitu AKK (Administrasi Kebijakan Kesehatan), Promosi Kesehatan, Epidemiologi, K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja).

Acara selanjutnya adalah presentasi hasil analisis lingkungan yang tadi kami lakukan dan presentasi bidang-bidang masing-masing, yang dipandu oleh mas mba PJ&SC. Setelah semua kelompok maju, acara dilanjutkan dengan ishoshar. Dan seperti biasa, setelah acara selesai kami disuruh berkumpul di parkiran :D
~~
Semoga BtoPH besok lebih plus plus(+) dari hari ini. Jaga kesehatan, selamat beristirahat :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar